KAPUAS,- Desa Manyahi, Kecamatan Mantangi, Kabupaten Kapuas saat ini merupakan daerah yang bahagia karena mendapatkan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dari Kodim 1011/KLK. Dengan adanya program tersebut, harapan mereka selama ini untuk memajukan desanya makin terlihat. Karena program TMMD ini bertujuan untuk ikut serta pemerintah dalam pemerataan pembangunan.
Tak hanya itu saja, dengan adanya TMMD juga akan menambah wawasan serta pengetahuan masyarakat desa yang mendapatkan program tersebut karena tidak hanya pengerjaan fisik saja, namun juga pengerjaan non fisik ada dalam TMMD.
Terlebih lagi untuk kegiatan fisik, di TMMD Kodim 1011/KLK ini masyarakat juga diajari untuk menanam pohon buah seperti manga, jeruk dan durian yang nantinya diharapkan berguna bagi ekonomi masyarakat desa.
Dengan adanya penanaman pohon buah manga, jeruk dan durian ini, Salman, warga Desa Manyahi meresa gembira karena dengan tanaman itu dapat memberikan harapan baru bagi warga desa. “Tentu ini merupakan salah satu kegembiraan kami sebagai warga desa yang mendapatkan program TMMD karena dengan adanya TMMD kita sedikit banyak dapat melangkah lebih maju jika dibandingkan sebelumnya,” katanya, Rabu (24/7/24).
Lebih lanjut Salman tak lupa mengucapkan terima kasih baik kepada TNI dan juga pemerintah daerah yang memberikan program TMMD di desa ini, karena menurutnya, tanpa ada pembangunan desa ini tidak akan maju seperti desa-desa lainnya yang telah maju lebih dahulu.(Pendim 1011/KLK)